Daftar isi [Tampil]
Kajian Musawarah merupakan komunitas pengajian yang dibentuk atas prakarsa beberapa artis tanah air. Jumlah anggotanya sangat banyak dan berasal dari berbagai profesi, termasuk influencer, pekerja seni, pebisnis dan lainnya - ummiabi.
Poster Kajian Musawarah di Instagram |
Siapa pun yang ingin berubah menjadi lebih baik atau mendapatkan hidayah dipersilahkan untuk mendaftar menjadi anggota.
Deretan Artis Indonesia di Kajian Musawarah
Ingin tahu siapa saja jajaran artis Indonesia yang ikut keanggotaan kajian Musawarah? Selengkapnya tentang anggota kajian Musawarah simak berikut ini:Arie Untung
Bisa dibilang jika Arie Untung merupakan satu dari beberapa selebriti papan atas Indonesia yang paling sering hadir di kajian Musawarah. Sebenarnya, nama Arie Untung bukan nama yang asing, kariernya pertama kali meroket ketika menjadi VJ MTV. Lantas, membintangi beberapa judul film seperti Rafathar dan Brownies. Setelah mengikuti kajian Musawarah, Arie Untung terlihat lebih religius dari sebelumnya.
Teuku Wisnu
Artis pria lainnya yang sering terlihat mengikuti kajian Musawarah adalah Teuku Wisnu. Nama Teuku Wisnu sangat populer ketika bermain sinetron Cinta Fitri bersama Shireen Sungkar.Penampilannya pun semakin religius setelah menikah dan memiliki buah hati. Saat ini Teuku Wisnu lebih banyak menghabiskan waktunya sebagai pengusaha. Dan focus menjalani bisnis dengan prinsip islami.
Dude Herlino
Mereka yang hobi menonton sinetron di televisi swasta nasional tentu mengenal dengan baik artis tampan Dude Herlino. Banyak fans yang menyukai Dude Herlino karena image-nya yang pendiam, kalem dan terkenal sangat religius. Bersama Teuku Wisnu dan Arie Untung, Dude Herlino mengikrarkan diri sebagai anggota Kajian Musawarah.Irwansyah
Image-nya yang playboy perlahan-lahan mulai hilang sejak menikah dengan Zaskia Sungkar. Sebagai actor dan penyanyi, Irwansyah bisa dibilang cukup sukses dalam menjalani kedua profesi tersebut. Tidak ketinggalan dengan rekan sesama selebriti, Irwansyah juga mengikuti kajian Musawarah secara rutin.Oki Setiana Dewi
Jika dibandingkan dengan nama-nama selebriti di atas, popularitas Oki Setiana Dewi mungkin kurang mentereng. Karena setelah berhasil membintangi film Ketika Cinta Bertasbih, hanya beberapa judul film yang dibintanginya. Belakangan ini, Oki Setiana Dewi lebih sering wara wiri sebagai pembawa acara program religi (doa) atau mengisi kajian di televisi.Oki Setiana Dewi termasuk satu dari sejumlah aktris yang mengikuti kajian Musawarah. Masih ada Dewi Sandra, Zaskia Sungkar, Dhini Aminarti dan masih banyak lagi.
Selain mendengarkan kajian islami yang dibawakan oleh seorang Ustad. Kajian Musawarah juga melakukan berbagai kegiatan positif. Termasuk program tebar hewan kurban atau memberikan kegiatan amal pada anak-anak yatim.
Anggota kajian Musawarah yang aktif, seringkali sharing momen pengajian atau isi kajian di sosial media mereka. Yang kemudian disambut hangat oleh masing-masing penggemar. Para anggota kajian Musawarah juga saling memberikan support, entah atas bisnis atau proyek film yang dikerjakan.