Sunday, March 7, 2021

author photo March 07, 2021

Daftar isi [Tampil]
Perkembangan informasi yang begitu cepat menuntut provider serta pelanggan seperti kita untuk mendapatkan pelayanan yang prima dimanapun dan kapanpun. Hal ini menjadikan salah satu operator seluler ternama seperti XL untuk mengeluarkan aplikasi myXL sebagai one-stop-solution untuk segala kebutuhan seluler kamu.
login aplikasi my XL
login aplikasi my XL

Dengan menggunakan aplikasi My XL, segala keperluan seperti transaksi pulsa, pembelian kuota, bahkan berbagi pulsa ke sesama nomor XL dapat dilakukan hanya lewat satu aplikasi. Oleh karena itu, ada baiknya untuk memasang aplikasi my XL jika kamu merupakan salah satu pengguna dari layanan XL berikut ini:

  • XL Prabayar
  • XL PRIORITAS
  • XL Home Wireless, dan
  • XL HOME Fiber

Cara Login Aplikasi myXL

Untuk langkah-langkahnya, Anda hanya perlu melakukan login ke aplikasi myXL sesuai dengan tutorial login my XL yang akan kami jabarkan dibawah ini.

  1. Install aplikasi myXL resmi di Google Play (myXL for Android) atau di App Store (myXL for iOS) lewat tautan yang sudah kami berikan ini.
  2. Setelah aplikasi terpasang, buka myXL di ponsel Anda seperti gambar berikut ini.
    aplikasi myXL
    aplikasi myXL
  3. Lanjutkan proses pemasangan hingga muncul tombol Let's Start! dan tekan tombol OK. Setelahnya, Anda akan dibawa ke halaman untuk menambahkan akun, pilih metode login yang ingin Anda gunakan sesuai dengan tipe akun pelanggan XL Anda.
    cara login ke myXL
    Metode login ke myXL

  1. Hingga tulisan ini dirilis, hanya tersedia dua metode login untuk masuk ke aplikasi myXL yaitu dengan nomor XL jika Anda menggunakan XL prabayar, Prioritas, ataupun Home Wireless, dan login menggunakan Email jika Anda pengguna XL Home Fiber. Anda tidak dapat lagi masuk ke aplikasi myXL menggunakan akun media sosial terkecuali dengan dua cara diatas.
  2. Jika Anda merupakan pelanggan XL Prioritas atau nomor Prabayar, cukup pilih opsi XL Number dan masukkan nomor ponsel Anda pada kolom yang tersedia seperti gambar dibawah ini.
    masukkan nomor xl
    masukkan nomor xl
  3. Setelah nomor XL yang Anda input benar dan tidak ada kesalahan angka, klik tombol Continue yang berwarna biru dibagian bawah aplikasi.
  4. Tunggu hingga kamu mendapatkan nomor OTP yang akan dikirimkan via SMS dengan nama pengirim XL Axiata. Masukkan kode OTP yang dikirim ke dalam aplikasi myXL.
    sms otp xl axiata
    sms otp xl axiata
  5. Klik tombol OK untuk menyelesaikan proses verifikasi dan selamat, akun myXL Anda sudah berhasil masuk dan Anda dapat langsung melihat status berapa sisa pulsa, kuota tersedia, hingga paket Anda yang sedang aktif.
    tampilan dasbor myxl
    tampilan dasbor myxl
Mudah saja bukan login aplikasi My XL menggunakan nomor ponsel ataupun email yang bisa digunakan untuk semua XL User? 

Fitur Menarik aplikasi myXL 

Selain aplikasi ini bisa digunakan untuk semua jenis akun, ada beberapa fitur menarik lainnya yang bisa kamu manfaatkan. Berikut beberapa layanan ekstra yang dapat membuat pengalaman menggunakan myXL jadi lebih mengasyikkan:

  • Tersedia beragam metode pambayaran mulai dari kredit pulsa XL, Gopay, OVO, mBanking, dan virtual account
  • Melihat histori pembelian dan pembayaran layanan XL terbaru
  • Dapat mengelola 1 hingga 10 akun XL berbeda dalam 1 aplikasi
  • Kesempatan untuk mendapatkan myXL POIN untuk ditukarkan dengan beragam hadiah

Sangat menarik bukan menggunakan aplikasi my XL dengan keuntungan-keuntungan diatas. Tunggu apalagi, jika kamu merupakan pengguna XL, mengunduh dan memasang aplikasi ini di ponsel kamu adalah hal yang wajib karena aplikasi myXL saat ini sudah tersedia baik di Google Play maupun di App Store. Selamat mencoba para XL user!

Next article Next Post
Previous article Previous Post